Tommy Sugiarto Juara di Malaysia

https://topaktual.blogspot.com/2010/11/tommy-sugiarto-juara-di-malaysia.html
Di final, Tommy yang diunggulkan di tempat keenam mengalahkan pemain tuan rumah, Abdul Latif Muhammad Arif. Tommy mengalahkan unggulan 14 tersebut dalam rubber game 19-21 21-10 21-13.
Di semifinal, Sabtu (13/11), Tommy menyingkirkan pemain tuan rumah lainnya, Goh Soon Huat 21-9 21-8.
Indonesia masih berpeluang menambah gelar melalui ganda puteri Imawan Gebby Ristiyani/Nuraidah Tiara Rosalia dan ganda putera Andrei Adistia/Rahmat Adianto. Keduanya akan menghadapi pemain Malaysia di final.