Tembak Istri, Lalu Bunuh Diri Saat Pesta

https://topaktual.blogspot.com/2010/12/tembak-istri-lalu-bunuh-diri-saat-pesta.html
Sejumlah saksi mengatakan, pengantin pria itu bernama Rogerio Damascena (29) dan berprofesi sebagai seorang sales manager di Kota Camaragibe, sebelah timur laut Kota Recife, Brasil. Ia tidak memberikan indikasi akan melakukan sesuatu di acara pernikahannya. Keterangan ini dikeluarkan oleh polisi penyidik Joao Brito.
Brito tak ingin berspekulasi mengenai motif utama dari pelaku, tetapi hanya mengatakan, keluarga mereka terkejut. Brito menduga penembakan ini sudah direncanakan karena si pengantin pria memberikan pengumuman dan menyembunyikan senjata di atas truk.
Korban tewas, selain pengantin pria, adalah pengantin perempuan bernama Renata Alexandre Costa Coelho (29) dan pengiring pengantin pria, Marcelo Guimaraes. Insiden tragis ini terjadi pada Sabtu, pekan lalu.