Cara agar tidur anda lelap dan Berkualitas Rahasia Tidur Lelap Berkualitas

Cara agar tidur anda lelap dan Berkualitas Rahasia Tidur Lelap Berkualitas. Tidur adalah saat yang tepat untuk mengistirahatkan fisik dan mental. Cukup tidur tak hanya ditentukan dari lamanya waktu tidur, tetapi juga dari kualitasnya. Berikut adalah hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan sebelum tidur, untuk mendapatkan tidur yang berkualitas.

Lakukan hal-hal berikut sebelum tidur:
* Mandi air hangat sebelum tidur.
* Alokasikan waktu setidaknya setengah jam untuk bersantai sebelum waktu tidur.
* Buatlah rutinitas dan ritual sebelum tidur, seperti membersihkan kulit yang diikuti dengan penggunaan produk perawatan tubuh, atau membaca buku yang ringan atau kitab suci serta berdoa.
* Pilihlah kasur atau matras yang paling nyaman. Jangan terlalu “ngirit” dalam memilih matras, jika ingin tidur yang berkualitas.
* Kenakan pakaian katun yang longgar untuk tidur.
* Penggunaan kaus kaki saat tidur dapat mempermudah sesorang untuk tidur karena saat tubuh lebih hangat, Anda akan lebih cepat tertidur.
* Jika pikiran sedang sibuk memikirkan masalah tertentu, coba pikirkan momen-momen bahagia atau gunakan teknik visualisasi.
* Hindari gangguan saat tidur dengan menutup pintu kamar, menyetel temperatur kamar senyaman mungkin, tidak terlalu panas atau dingin, serta meminimalisasi cahaya dan suara.
* Jaga rutinitas kapan Anda bangun di pagi hari, bahkan di saat akhir pekan, jam berarapun Anda mulai tidur, untuk menjaga keseimbangan tubuh.

Hal-hal yang harus dihindari sebelum tidur:
* Minum teh atau kopi dua jam sebelum waktu tidur tiba.
* Minum minuman beralkohol, karena bisa menyebabkan kegelisahan atau tubuh menjadi aktif.
* Berolahraga mendekati waktu tidur.
* Minum banyak air, karena akan menimbulkan rasa ingin buang air kecil semasa tidur. Akibatnya, Anda jadi sering terbangun karena ingin buang air kecil.
* Pada sebagian orang, tidur siang perlu dihindari karena akan membuat lebih sulit tertidur di malam hari.
* “Berusaha keras” untuk tertidur. Semakin keras usaha Anda, semakin sulit Anda terlelap dan hal ini bisa membuat frustrasi. Jika Anda tidak bisa tertidur, bangunlah dari tempat tidur, tinggalkan kamar dan bacalah bacaan yang ringan sampai Anda merasa mengantuk.

Related

Kesehatan 247708393361977270

Side Ads

Standings provided by whatsthescore.com

Prediksi Skor Bola
Prediksi Skor Terpercaya
Prediksi Bola Online
Prediksi Skor Akurat
item